Waspada Skimming ATM..!!!
Assalamu'alikum..
Teman2 semuanya, kali ini saya akan membagikan kisah nyata, kisah yang saya alami sendiri mengenai Skimming ATM.
Ya, ini adalah kisah pengalalam saya sendiri, masih teringat kejadian itu 1 tahun lalu tepatnya 27 November 2015 lalu, saat itu saya sedang perjalanan dari tangerang ke bekasi menggunakan KRL, kira-kira pukul 07.00 tiba di salah satu stasiun di kawasan bekasi. Karena saat itu uang didompet sudah habis, langsung saja saya menuju ke ATM untuk mengambil beberapa lembar uang, dimulai seperti biasa memasukkan kartu ke mesin ATM dan menekan tombol nominal uang yang akan diambil..lho?? kok tidak keluar uangnya..? ada keterangan saldo tidak cukup, kemudian saya menekan tombil pilih informasi saldo dan benar saja saat itu saldo memang nol.